6 Tips Hemat Menggunakan Modem-Handphone - Internet Beritaku

Senin, 26 September 2011

6 Tips Hemat Menggunakan Modem-Handphone


Bicara mengenai penghematan sudah menjadi keinginan semua orang, hemat merupakan pangkal kaya menurut kata bijak hehehehe.........sobat pasti pernah menggunakan modem - handphone untuk berinternet atau browsing kesana-kesini mencari sesuatu.........yang paling dikenal sekarang ini adalah online ke situs jejaring sosial. Misalnya : Facebook , twiter , salingsapa atau jejaring sosial lainnya. Untuk bisa terkoneksi ke internet salah satunya adalah menggunakan modem-handphone dengan menggunakan SIM Card GSM atau pun SIM Card CDMA
. Namun disisi lain penghematan dapat dilakukan dengan cara memilih SIM Card yang tepat, maka menurut saya jatuh pada SIM Card CDMA yang memiliki beban tarif yang rendah. Tidak cukup hanya memilih SIM Card yang tepat, namun penghematan juga dapat dilakukan melalui komputer sobat, berikut caranya :

  1. Nonaktifkan Automatic Update yang bekerja pada komputer sobat . Misalnya Windows update, antivirus update dan lain-lainya yang berhubungan dengan update otomatis, lebih baik jika sobat melakukan update secara manual saja.
  2. Nonaktifkan fasilitas yang tidak terlalu penting misalnya pada browser yaitu : flash player, iklan dan lainnya. Sobat bisa menonaktifkan flash player menggunakan plugin flashblock dan untuk menonaktifkan iklan , sobat bisa menggunakan plugin Adblock.
  3. Hindari membuka sebuah halaman situs terlalu lama, sebaiknya sobat segera tutup jika tidak dibutuhkan lagi sebab akan terjadi transfer data tanpa sobat sadari.
  4. Sekarang ini juga sudah dikenal dengan pembacaan melalui RSS versi desktop. Untuk menghemat bandwith sebaiknya sobat hindari, lebih baiknya membaca RSS versi webnya saja, dikarenakan trasfer datanya dapat dikendalikan.
  5. Putuskan koneksi jika tidak digunakan lagi dan jika tidak terlalu butuh hindari aktivitas Mendownload program, video dan lain sebagainya, karena akan memakan banyak bandwith.
  6. Basmi Virus, worm atau spyware yang bersarang di komputer sobat karena ketiga serangan ini akan melakukan transfer data tanpa sobat sadari.

(Catatan : 6 poin tips hemat diatas berlaku jika sobat menggunakan Volume Base artinya, perhitungan tarif berdasarkan pada besarnya file yang didownload atau yang diakses melalui internet . Menurut pengalaman saya, lebih baik sobat daftar berlangganan ke operator SIM Card penyedia layanan internet yang Unlimited)


Sekian tips-tips ini semoga bermanfaat..............
Comments

2 komentar


EmoticonEmoticon