Selasa, 21 Agustus 2012
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Fakultas Teknologi Informasi Universitas 19 November Kolaka (USN) merupakan tempat di mana komunitas ilmiah berkumpul dan berinteraksi untuk mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi. Pengelolaan bidang akademik menjadi permasalahan yang sangat kompleks apabila hanya ditangani secara manual.
Pengelolaan akademik akan menjadi lebih efektif dan efisien jika menggunakan komputer sebagai alat bantu. Oleh sebab itu dalam perguruan tinggi tersebut diperlukan sebuah sistem informasi yang dapat mengolah data yang berhubungan dengan kegiatan akademik. Sistem informasi ini sering disebut sebagai Sistem Informasi Akademik (SIAKA). SIAKA harus mampu memenuhi kebutuhan pihak-pihak yang berhubungan dengan proses akademik di semua tingkat.
Peranan komputer sebagai alat bantu yang dapat mengalirkan informasi di lingkungan civitas akademika (Universitas, Dosen dan Mahasiswa), di mana selama ini dosen dan mahasiswa jika ingin mendapatkan informasi harus dengan bertanya langsung kepada unit terkait sehingga terkadang informasi yang dihasilkan hanya berupa perkiraan dan kurang akurat.
Untuk itu penulis mencoba untuk “Membangun Sistem Informasi Akademik Fakultas Teknologi Informasi Universitas 19 November Kolaka Berbasis Web Dinamis”.
1.2 Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang dari uraian diatas, maka pokok permasalahan adalah bagaimana merancang dan membangun sebuah Sistem Informasi Akademik Berbasis Web pada Fakultas Teknologi Informasi Universitas 19 November Kolaka.
1.3 Batasan Masalah
Dalam penulisan skripsi ini, penulis memberikan batasan masalah dengan memfokuskan pada pembuatan Sistem Informasi Akademik Berbasis Web pada Fakultas Teknologi Informasi menggunakan PHP dan MySQL. Rancangan ini meliputi penjadwal matakuliah, penjadwalan ujian, input data mahasiswa, input data dosen, pengisian Kartu Rencana Studi (KRS), informasi Kartu Hasil Studi (KHS), transkrip Nilai dan kalender akademik.
1.4 Tujuan Penelitian
Tujuan penelitian yang ingin dicapai adalah:
1) Rancang bangun Sistem Informasi Akademik Berbasis Web pada Fakultas Teknologi Informasi Universitas 19 November Kolaka yang aman.
2) Civitas akademika dapat mengakses istem Informasi Akademik Berbasis Web pada Fakultas Teknologi Informasi Universitas 19 November Kolaka dimanapun mereka berada dan lebih praktis.
1.5 Manfaat Penelitian
Diharapkan penelitian ini dapat memberi manfaat sebagai berikut:
a. Bagi Fakultas Teknologi Informasi Universitas 19 November Kolaka, dapat memanfaatkan hasil penulisan ini untuk pengolahan data administrasi akademik dalam meningkatkan pelayanan kepada civitas akademika.
b. Bagi civitas akademika khususnya Fakultas Teknologi Informasi, agar dapat dengan mudah mendapatkan informasi yang lebih praktis.
1.6 Sistematika Penulisan
Untuk memperoleh gambaran yang mudah dimegerti dan komperehensif mengenai isi dalam penulisan skripsi ini, secara global dapat dilihat dari sistematika pembahasan skripsi dibawah ini:
a) Bab I Pendahuluan
Dalam bab ini mengemukakan Latar Belakang, Perumusan Masalah, Ruang Lingkup Penulisan, Tujuan dan Manfaat Penulisan, Metodologi Penelitian serta Sistematika Penulisan.
b) Bab II Tinjauan Pustaka
Dalam bab ini menjelaskan mengenai teori pendukung yang akan digunakan pada pembahasan masalah seperti menjelsakan tentang Sistem, Informasi, Sistem Informasi, Sistem Informasi Akademik, DFD (Data Flow Diagram), ERD (Entity Relationship Diagram), Xampp, PHP dan MySQL.
c) Bab III Metode Penelitian
Pada bab ini penulis akan menjelaskan mengenai tempat dan waktu penelitian, sumber dan jenis data, media yang diperlukan, perangkat lunak, teknik pengembangan sistem, pengujian dan teknik pengumpulan data.
d) Bab IV Perancangan dan Desain Sistem
Dalam bab ini menjelaskan perancangan Sistem Informasi Akademik yang diusulkan dan masing – masing fungsi yang ada di dalamnya, yaitu rancangan input, rancangan output, rancangan database dan tabel – tabel , serta rancangan data flow diagram (DFD), entity relationship diagram (ERD), database, flowchart.
e) Bab V Pengujian dan Analisa Hasil
Bab ini menjelaskan tentang pengujian program Sistem Informasi Akademik Berbasis Web Dinamis pada Fakultas Teknologi Informasi Universitas 19 November Kolaka dan menganalisa hasilnya.
f) Bab VI Penutup
Bab ini merupakan penutup, yang di dalamnya berisi kesimpulan dan rangkuman dari pembahasan skripsi, serta berisi saran yang diharapkan dapat bermanfaat untuk pengembangan pembuatan program aplikasi selanjutnya.
By. Imran Baharuddin - Universitas 19 November Kolaka-FTI
Comments
2 komentar
thanks , ....
Mantap jiwa, ini yang saya cari cari !!! sekian lama mencari akhirnya saya bisa tau cara menggunakan game guardian
dan cara menggunakan freedom. Tak lupa dengan beberapa informasi lainnya yang bisa saya dapatkan diantaranya adalah cara download video di website
, kedua cara mengatasi gambar tidak muncul di uc browser, yang ketiga aplikasi vpn android terbaik.
Berbagai macam ilmu dimiliki tetapi tidak semua orang tau, oleh karena itu saya akan membagikan kacamata vr murah berkualitas terbaik dan HP murah terbaik untuk mobile legends
Sungguh saya berterima kasih atas informasi yang agan miliki, jangan lupa berkunjung ke Tekno Info dan membaca cara install point blank offline